
Klaten dikenal punya banyak toko sepeda yang menyediakan berbagai jenis sepeda mulai dari anak-anak, dewasa, hingga sepeda listrik, lengkap dengan sparepart dan aksesori pelengkapnya. Baik untuk keperluan olahraga, rekreasi, atau transportasi harian, kamu bisa menemukan semuanya dengan harga yang ramah di kantong.
Dalam artikel ini, kami telah memilih beberapa rekomendasi toko sepeda terbaik di Klaten yang wajib kamu kunjungi. Mulai dari pelayanan yang ramah, stok sepeda yang variatif, hingga lokasi yang strategis dan mudah dijangkau. Penasaran dengan rekomendasi toko sepeda tersebut? Yuk, simak artikel berikut ini.
1. Toko Sepeda Enggal
Toko Sepeda Enggal jadi salah satu tempat favorit warga Klaten, khususnya di kawasan Pedan. Pilihan sepedanya lengkap, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Pemilik dan pelayannya dikenal sangat ramah serta memberikan edukasi yang jelas terkait produk.
Kelebihan lainnya adalah harga yang bersaing dan bisa dinego, lokasi strategis, serta tempat parkir yang memudahkan pembeli. Cocok banget buat kamu yang mau beli sepeda baru dengan pelayanan menyenangkan!
- Alamat : Jalan Raya Pedan, Polaharjo, Sobayan, Kecamatan Pedan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57468
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Setiap Hari (08.00–16.00)
2. Toko Bares
Toko Bares sudah dikenal sejak lama sebagai salah satu toko sepeda terlengkap di Klaten. Pilihan produknya bervariasi, mulai dari sepeda anak, dewasa, hingga sepeda listrik. Toko ini juga dikenal dengan pelayanan purna jual yang memuaskan—klaim garansi cepat dan tanpa biaya tambahan.
Tempatnya bersih dan nyaman, sepeda tertata rapi, dan harganya pun sangat bersaing. Tak heran jika banyak pelanggan setia dan merekomendasikan tempat ini ke orang lain.
- Alamat : Jalan Pemuda No.288, Mlinjon, Tonggalan, Kecamatan Klaten Tengah, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57412
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Senin – Sabtu (08.00–17.00), Minggu (Tutup)
- No.Telp/HP : 081329795776
- WhatsApp : +6281329795776
- Instagram : @tokosepedabares
3. DS Bike
DS Bike atau Dunia Sentosa menjadi pilihan favorit untuk kamu yang mencari sepeda lipat, sepeda anak, hingga dewasa dengan harga grosir. Pelayanannya cepat,
Toko ini juga melayani pembelian online, dan pengiriman barang cepat serta aman sampai tujuan. Cocok untuk kamu yang menginginkan pengalaman belanja sepeda yang praktis dan menyenangkan.
- Alamat : Sanggrahan, Kecamatan Manisrenggo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57485
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Setiap Hari (07.00–22.00)
- No.Telp/HP : 081931718156
- Instagram : @duniasepeda_official
4. Toko Sepeda Sinar Abadi
Toko Sinar Abadi dikenal dengan koleksi sepeda dan sparepart yang lengkap. Selain itu, mereka juga melayani tukar tambah sepeda dan menawarkan diskon menarik.
Bukan hanya sepeda saja kok, tetapi juga menyediakan ban motor, sehingga kamu bisa sekalian belanja keperluan lain di sini. Lokasinya pun strategis, berada di jalur utama Solo–Yogyakarta.
- Alamat : Jalan Raya Solo – Yogyakarta, Sidodadi, Tlogo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57454, (Kios Prambodoharjo)
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Senin – Sabtu (09.00–16.00), Minggu (Tutup)
- No.Telp/HP : 089506954500
- WhatsApp : 082215787996
- Instagram : @yayunensy778
5. Kawi Djaya
Jika kamu mencari pusat sepeda listrik dan onderdil yang lengkap, Kawi Djaya adalah tempat yang wajib dikunjungi. Toko ini memiliki reputasi bagus sebagai pusat sepeda dan motor listrik di Klaten, dengan harga yang bersahabat dan pilihan barang yang bervariasi.
Tempatnya luas, pelayanan ramah, dan tersedia juga sparepart dengan harga terjangkau. Cocok untuk kamu yang ingin membeli atau memperbaiki sepeda listrik.
- Alamat : Jalan Jatinom-Klaten Km 4. Macana, Dusun 1, Jemawan, Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57481 (Jatinom)
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Setiap Hari (08.00–16.00)
- No.Telp/HP : 081947700428
- Instagram : @toko_sepeda_kawi_jaya
6. Toko Sepeda Sidodadi
Toko Sepeda Sidodadi di Pedan menjadi pilihan yang pas kalau kamu sedang mencari sepeda dengan harga terjangkau dan pelayanan ramah. Koleksi sepeda di sini cukup lengkap, mulai dari sepeda lipat hingga MTB. Banyak pelanggan yang merasa puas karena selain bisa beli sepeda, kamu juga bisa langsung ganti ban atau beli aksesorisnya di tempat yang sama.
Dengan lokasi strategis dan harga bersaing, toko ini cocok untuk semua kalangan.
- Alamat : Jalan Utara Ps. Pedan, Polaharjo, Sobayan, Kecamatan Pedan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57468
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Senin – Sabtu (08.00–16.00), Minggu (Tutup)
- No.Telp/HP : 081392105008
7. De’djoko Bike
Buat kamu yang sedang mencari aksesoris dan sparepart sepeda lengkap di Klaten, De’djoko Bike adalah jawabannya. Toko ini menyediakan perlengkapan bersepeda dengan harga terjangkau, kualitas bagus, dan koleksi yang cukup variatif.
Pelayanan di sini juga sangat baik dan ramah, cocok banget buat kamu yang ingin meng-upgrade sepeda atau sekadar mencari komponen pendukung seperti helm, lampu, atau gear.
- Alamat : Perumahan Tulip Garden Residence Blok Alamanda 9, Tegalmas, Prawatan, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57452
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Setiap Hari (08.00–17.00)
- No.Telp/HP : 081329989873
8. Toko Sepeda Barokah
Toko Sepeda Barokah menjadi salah satu alternatif yang bisa kamu kunjungi di wilayah Wedi, Klaten. Lokasinya mudah dijangkau, tepat di pinggir jalan utama, sehingga cocok untuk kamu yang ingin mencari sepeda dengan cepat.
Meskipun ulasan pelanggan tidak terlalu banyak, toko ini tetap menjadi pilihan warga sekitar karena ketersediaan sepeda dan pelayanan yang baik.
- Alamat : Jalan Jend. Ahmad Yani, Jagalan, Pandes, Kecamatan Wedi, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57461
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Setiap Hari (08.00–16.30)
- No.Telp/HP : 081393908105
9. Kawi Jaya
Kawi Jaya di Jatinom adalah toko sepeda yang menyediakan banyak pilihan sepeda dengan harga murah dan pelayanan ramah. Petugas toko dikenal humoris dan informatif, membuat pengalaman belanja jadi lebih menyenangkan.
Selain sepeda, tersedia juga onderdil yang lengkap dan terjangkau. Lokasinya strategis dan mudah dijangkau dari pusat Kecamatan Jatinom.
- Alamat : Jalan Raya Jatinom No.38, Tangkilan, Jatinom, Kecamatan Jatinom, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57481
- Lokasi : Google Maps
- Jam Buka : Setiap Hari (08.00–18.00)
- No.Telp/HP : 081393389301
- WhatsApp : 0817 6868 220
- Instagram : @kawijaya_jatinom
10. Toko Sepeda Makmur Utama
Toko ini menjadi tempat yang cocok untuk kamu yang ingin membeli sepeda dengan berbagai pilihan tipe dan merek. Di Toko Sepeda Makmur Utama, kamu juga bisa melakukan tukar tambah sepeda, jadi kalau bosan dengan sepeda lama, tinggal bawa ke sini.
Selain menjual sepeda, mereka juga didukung oleh teknisi berpengalaman yang siap membantu perawatan maupun perbaikan. Lokasinya strategis dan pelayanan ramah jadi nilai tambah dari toko ini.
- Alamat : Sidodadi,delanggu,klaten, Gatak, Delanggu, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57471
- Lokasi : Google Maps
- No.Telp/HP : 085229229669
- WhatsApp : 082221166425 / 085229229669
- Instagram : @tokosepedamakmurutama
Jadi Itulah daftar pilihan toko sepeda Klaten terdekat, murah, dan terlengkap yang bisa kamu jadikan referensi saat ingin membeli sepeda baru, tukar tambah, atau mencari sparepart.
Setiap toko memiliki keunggulan tersendiri, mulai dari harga bersaing, pelayanan cepat, hingga koleksi sepeda yang sangat variatif.
Semoga Bermanfaat
Kalau kamu punya rekomendasi toko sepeda Klaten terdekat murah dan terlengkap yang lainnya, langsung tulis di kolom komentar ya!
Catatan: Kami mengumpulkan semua data di atas berdasarkan informasi terbaru saat menulis artikel ini. Kalau kamu menemukan informasi yang kurang tepat, silakan hubungi kami agar bisa segera kami perbaiki. Terima kasih!
